Senin, 26 September 2011

Jalan-jalan (1) ke Ginza


Baru-baru ini saya berjalan-jalan ke berbagai daerah di Tokyo. Nah, ini sekadar catatannya. Berbagai informasinya saya sarikan dari berbagai sumber. 

Mendengar kata Ginza yang terbayang di kepala adalah mahal. Ya, daerah ini memang salah satu tempat termahal di Tokyo. Bagaimana tidak, setiap meter per segi tanah di kawasan ini bisa bernilai lebih dari 10 juta yen (kalau dikurskan sekitar Rp 1 miliar lebih). Mahal kan?

bersih

    Ya, daerah ini memang sangat terkenal dengan departemen store dan butik yang menjual brand fashion ternama di dunia. Juga terkenal dengan galeri seni, restoran, night clubs dan kafe untuk kalangan yang berkantung tebal. Kalau orang seperti saya, ya cukup melihat saja. Mudah-mudahan di kemudian hari saya bisa juga wara wiri di daerah ini. Bukan sekadar melihat saja, tapi membawa barang belanjaan untuk dibawa pulang.
Ginza (lihat huruf A yang berwarna merah muda)

    Secara harfiah Ginza (銀座) berarti tempat perak (seat of silver) daerah ini sekitar 1612–1800 merupakan tempat percetakan uang logam perak yang terletak di sebelah selatan benteng Edo. Sekarang daerah ini berada di distrik Chuo-ku, kota metropolitan Tokyo.
    Setelah gempa hebat di daerah Kanto 1923, kawasan Ginza dijadikan tempat perbelanjaan modern. Kalau dibandingkan dengan Singapura, daerah ini mungkin bisa disamakan dengan Orchard Road atau jika dibandingpaksakan dengan Jakarta, sama seperti daerah jalan Thamrin dan Jend. Sudirman. Hahaha …

Salah satu simbol atau landmark daerah ini adalah gedung Ginza Wako.
Ginza Wako

    Gedung pertokoan ini dibangun sejak tahun 1932, kalau ke Ginza belum melewati tempat ini sepertinya belum sah karena gedung ini adalah salah satu simbol dari kawasan ini.  Di dalam pertokoan ini menjual barang-barang dan perhiasan mewah, berada di Ginza 4 Chome tepatnya di persimpangan jalan Chuo dan Harumi. 
Chuo Dori

    Setiap akhir pekan dimulai bulan April–September, jalan Chuo Dori dikhususkan untuk pejalan kaki. Kalau hari Sabtu dimulai pukul 14.00–17.00, sementara hari Minggu sejak pukul 12.00–17.00. Sepanjang jalannya berjejer department store dan butik terkenal, seperti Tiffany & Co. , Cartier, Bvlgari, Christian Dior, Armani, dan lain-lain. Nah, merasa punya uang dan berminat shopping di Ginza?



1 komentar: